Yogyakarta | Pada tanggal 29 Desember 2013 bertempat di: Hotel Quin Colombo, Jl. Raya Yogya-Solo Km.14 KalasanSleman – Yogyakarta, Perkumpulan Telapak mengadakan Workhshop Evaluasi Kegiatan, Identifikasi Pengalaman Belajar & Capaian Implementasi Program Penguatan Sistem Pengelolaan Hutan Lestari Berbasis Masyarakat Di Koperasi Wana Lestari Menoreh (KWLM).
Kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk Workshop secara partisipatif, dimana semua peserta yang terlibat akan bertindak sebagai fasilitator sekaligus narasumber dalam keseluruhan proses kegiatan. Pelaksanaan workshop ini merupakan tindak lanjut dari komitmen dan kesepakatan bersama antara Telapak, Poros Nusantara Utama dan Koperasi Wana Lestari Menoreh melalui dukungan kerjasama Hivos dan Telapak.
Selang tahun 2010 – 2011, Perkumpulan Telapak melalui dukungan HIVOS Regional Office Southeast Asia telah melaksanakan serangkaian kegiatan dalam kerangka program “Memfasilitasi dan Memberi Dukungan Teknis kepada Koperasi Wana Lestari Menoreh (KWLM) dalam Membangun dan Memperkuat Sistem Pengelolaan Hutan yang Berkelanjutan dan Berbasis Masyarakat”.
Yogyakarta | Pada tanggal 29 Desember 2013 bertempat di: Hotel Quin Colombo, Jl. Raya Yogya-Solo Km.14 KalasanSleman – Yogyakarta, Perkumpulan Telapak mengadakan Workhshop Evaluasi Kegiatan, Identifikasi Pengalaman Belajar & Capaian Implementasi Program Penguatan Sistem Pengelolaan Hutan Lestari Berbasis Masyarakat Di Koperasi Wana Lestari Menoreh (KWLM).
Kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk Workshop secara partisipatif, dimana semua peserta yang terlibat akan bertindak sebagai fasilitator sekaligus narasumber dalam keseluruhan proses kegiatan. Pelaksanaan workshop ini merupakan tindak lanjut dari komitmen dan kesepakatan bersama antara Telapak, Poros Nusantara Utama dan Koperasi Wana Lestari Menoreh melalui dukungan kerjasama Hivos dan Telapak.
Selang tahun 2010 – 2011, Perkumpulan Telapak melalui dukungan HIVOS Regional Office Southeast Asia telah melaksanakan serangkaian kegiatan dalam kerangka program “Memfasilitasi dan Memberi Dukungan Teknis kepada Koperasi Wana Lestari Menoreh (KWLM) dalam Membangun dan Memperkuat Sistem Pengelolaan Hutan yang Berkelanjutan dan Berbasis Masyarakat”.
Dalam program ini, Telapak berperan untuk memberikan dukungan teknis dan pendampingan dalam kerangka memperluas inisiatif pengelolaan hutan lestari berbasis masyarakat (Community Logging) dan memperkuat industri pengelolaan kayu di kabupaten Kulon Progo. Beberapa kegiatan program yang dilakukan yaitu :
- Menyelenggarakan pertemuan sebagai wadah perencanaan, koordinasi, evaluasi dan monitoring kegiatan bersama antara Telapak dan KWLM
- Menyelenggarakan pelatihan bagi anggota KWLM untuk penguatan kelembagaan koperasi, pembibitan, pemetaan wilayah dan inventarisasi potensi sumberdaya hutan
- Memfasilitasi dan mendampingi proses penguatan unit usaha koperasi, termasuk di dalamnya penguatan administrasi dan keuangan, sebagai kelembagaan usaha masyarakat Kulon Progo
- Memfasilitasi dan memberi dukungan teknis kepada KWLM dalam melakukan pemetaan wilayah, inventarisasi potensi sumberdaya hutan dan pembibitan
- Memfasilitasi dan memberi dukungan teknis kepada KWLM dalam proses mendapatkan sertifikasi ekolabel
- Memfasilitasi dan memberi dukungan teknis kepada KWLM dalam proses-proses perijinan usaha dan pemasaran produksi
Kegiatan program tersebut diatas telah dijalankan sesuai dengan kondisi dan kebutuhan KWLM sebagai objek penerima dampak, namun demikian tidaklah menutup kemungkinan bahwa ada beberapa hal yang mungkin mengalami kendala atau kurang memberi masukan positif. Selain itu selama proses pelaksaan program, kemungkinan adanya pengalaman belajar menarik yang bisa direplikasikan ketempat lain perlu menjadi salah satu keluaran penting dari hasil pelaksanaan program tersebut.
Dalam program ini, Telapak berperan untuk memberikan dukungan teknis dan pendampingan dalam kerangka memperluas inisiatif pengelolaan hutan lestari berbasis masyarakat (Community Logging) dan memperkuat industri pengelolaan kayu di kabupaten Kulon Progo. Beberapa kegiatan program yang dilakukan yaitu :
- Menyelenggarakan pertemuan sebagai wadah perencanaan, koordinasi, evaluasi dan monitoring kegiatan bersama antara Telapak dan KWLM
- Menyelenggarakan pelatihan bagi anggota KWLM untuk penguatan kelembagaan koperasi, pembibitan, pemetaan wilayah dan inventarisasi potensi sumberdaya hutan
- Memfasilitasi dan mendampingi proses penguatan unit usaha koperasi, termasuk di dalamnya penguatan administrasi dan keuangan, sebagai kelembagaan usaha masyarakat Kulon Progo
- Memfasilitasi dan memberi dukungan teknis kepada KWLM dalam melakukan pemetaan wilayah, inventarisasi potensi sumberdaya hutan dan pembibitan
- Memfasilitasi dan memberi dukungan teknis kepada KWLM dalam proses mendapatkan sertifikasi ekolabel
- Memfasilitasi dan memberi dukungan teknis kepada KWLM dalam proses-proses perijinan usaha dan pemasaran produksi
Kegiatan program tersebut diatas telah dijalankan sesuai dengan kondisi dan kebutuhan KWLM sebagai objek penerima dampak, namun demikian tidaklah menutup kemungkinan bahwa ada beberapa hal yang mungkin mengalami kendala atau kurang memberi masukan positif. Selain itu selama proses pelaksaan program, kemungkinan adanya pengalaman belajar menarik yang bisa direplikasikan ketempat lain perlu menjadi salah satu keluaran penting dari hasil pelaksanaan program tersebut.